Alergi Hilang dengan Air Kelapa Hijau
Makanan yang tidak sehat, radikal bebas, polusi dan lain-lain membuat tubuh banyak menampung benda asing. Akibatnya, hati sebagai gerbang utama penyaringan di dalam tubuh akan semakin sulit menampung dan metabolisme tubuh menjadi tidak baik sehingga timbul alergi. Air kelapa hijau dapat mengobati alergi. Kandungan kalium dalam kelapa hijau dapat membersihkan kotoran dalam tubuh. Sementara kandungan vitamin C-nya dapat membantu memperbaiki metabolisme tubuh.
Gatal-gatal, kemerahan, bentol-bentol, biduran dan lain-lain bisa merupakan reaksi tubuh mengalami alergi. Meski terkesan sepele, namun timbulnya alergi bisa mengganggu aktivitas. Untuk mengatasi alergi adalah dengan minum air kelapa hijau. Cara ini sudah dikenal dan banyak digunakan untuk penyembuhan alergi.
Air Kelapa Hijau
Air kelapa hijau memiliki kandungan elektrolit dan mineral yang sangat banyak. Osmolaritas yang dimilikinya sama dengan plasma dalam tubuh seseorang. Osmolaritas merupakan perbandingan antara zat padat dan zat cair. Karena sama dengan plasma tubuh seseorang, penyerapan di dalam tubuh pun akan lebih mudah. Kandungan elektrolit yang banyak juga bisa memberikan banyak tenaga.
Baca juga : Penyakit Alergi, Apakah Bisa Disembuhkan?
Semua sistem molekuler pada tubuh seseorang menjadi suatu senyawa masuk ke dalam sel atau keluar sel membutuhkan elektrolit. Pergantian elektrolit pada tubuh itu pasti. Ketika terjadi ketidakseimbangan elektrolit pasti akan mengganggu sistem molekuler. Otomatis jika elektrolit disuplai dengan cukup maka metabolisme sistem molekuler terjadi dengan baik.
Air kelapa hijau juga mengandung kalium, vitamin C, asam laurat, enzim, antioksidan, dan magnesium. Karena penyebab utama alergi adalah banyaknya racun di dalam tubuh maka dengan adanya kandungan kalium di dalam air kelapa hijau, reaksi alergi bisa teratasi. Kalium merupakan salah satu mineral yang mampu membersihkan kotoran dan racun di dalam tubuh.
Sementara kandungan vitamin C merupakan antioksidan yang kuat, yang dapat melawan radikal bebas. Vitamin C dalam air kelapa hijau juga bagus untuk metabolisme tubuh, memperbaiki kolagen, meningkatkan daya tahan tubuh dan sariawan. Vitamin C dapat memperbaiki sel-sel atikel di tubuh. Ketika hati dalam keadaan bersih, maka sel-ser kekebalan tubuh akan diproduksi optimal oleh hati dan lalu lintas di pintu sel akan bagus. Kotoran di dalam tubuh juga akan diangkut oleh air kelapa hijau.
Baca juga : Cara-cara Atasi Biang Keringat dan Alergi Cuaca
Minum Sebelum Makan
Manfaat lain dari air kelapa hijau yakni menurunkan berat badan. Karena dapat meningkatkan metabolisme dalam tubuh maka dapat menyimpan lebih sedikit lemak di dalam tubuh. Selain itu, air kelapa hijau dapat membantu menstabilkan tekanan darah karena mengandung kalium dan magnesium. Air kelapa hiaju juga dapat menjaga kesehatan pencernaan.
Sebaiknya air kelapa hijau dikonsumsi rutin agar mendapatkan hasil yang maksimal. Minimal minum air kelapa hijau satu butir setiap dan sebaiknya air kelapa hijau diminum pada waktu sore hari. Meski tidak ada salahnya mengonsumsi pada pagi hari, namun perlu diperhatikan karena pada pagi hari asamnya masih tinggi.
Meminum air kelapa hijau ini sebaiknya sebelum makan. Jika sudah diambil dari buah kelapa sebaiknya air kelapa hijau tersebut langsung diminum dan tidak ditunda. Pasalnya, jika tidak akan terjadi oksidasi yang sangat cepat. Hal tersebut akan mengakibatkan perih di dalam tubuh jika air kelapa diminum. Dianjurkan minum air kelapa hijau dalam keadaan segar, karena pada saat itu kandungan terbaiknya masih terjaga dan memiliki manfaat yang baik bagi tubuh.
Untuk penyembuhan alergi, minimal minum air kelapa hijau setiap hari selama tiga bulan. Setelah minum air kelapa hijau, proses pengeluaran racun akan dibuang melalui urin. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal sebaiknya dibantu dengan bahan alami lain atau herbal yang lainnya. Untuk mengatasi alergi bisa dibantu dengan mimba yang dapat membersihkan hati. Bahan alami lain yang juga dapat digunakan adalah seledri dan akar alang-alang yang dapat membantu membersihkan ginjal.
Baca juga : Wanita Lebih Rentan Alergi
Sebaiknya imbangi juga dengan pola hidup yang sehat dan mendekatkan diri kepada Sang Maha Pencipta agar hasilnya bagus. Untuk mendapati hasil yang maksimal, harus diimbangi dengan berolahraga sehingga hormonnya menjadi bagus. Dengan demikian, maka proses metabolisme tubuh akan bekerja dengan baik.
Alergi
Alergi terjadi karena tubuh sudah mengalami overload oleh benda-benda asing. Hal itu terjadi akibat masuknya makanan yang tidak sehat, polusi lingkungan yang buruk, serta radikal bebas yang mempengaruhi sistem tubuh. Ketika sistem tubuh terus-terusan menerima sesuatu yang jelek dari luar membuat tubuh menjadi overload. Akibatnya, tubuh tidak bisa mengenali lagi mana musuh dan mana kawan.
Hal tersebut menyebabkan apapun yang masuk ke dalam tubuh akan dilawan dengan membabi buta sehingga timbul reaksi tubuh yang berlebihan yang disebut alergi. Ketika tubuh tidak merespons dengan baik akan membuat berlebihan sehingga akan menyusahkan. Alergi juga disebabkan karena hati yang kotor padahal hati adalah sumber pertahanan tubuh. Makanan yang masuk ke dalam tubuh yang menyaring adalah hati. Jadi, bila hati sudah terkena alergi akibat masuknya benda-benda asing, maka akan memberatkan tubuh.
Merujuk pada laman www.kesehatan.tips, alergi juga disebut sebagai tubuh yang banyak memiliki racun. Selain dari makanan atau gaya hidup yang tidak sehat, faktor keturunan juga mempengaruhi seseorang menderita alergi. Jika salah satu orangtua memiliki riwayat alergi, maka kemungkinan anak juga terkena alergi adalah 50 persen. Namun, bila kedua orangtua memiliki riwayat alergi maka risiko tinggi anak mengalami alergi sebesar 75 persen. Ada beberapa jenis alergi, di antaranya adalah alergi terhadap pernapasan seperti asma maupun rhinitis atau bersin dan pilek yang berulang-ulang. Rhinitis biasanya terjadi pada pagi hari. Mereka yang mengalami rhinitis biasanya akan mengalami bersin, hidung tersumbat dan rasa gatal pada hidung. Bisanya juga alergi rhinitis disertai dengan gejala konjungtivitas seperti keluarnya air mata, gatal dan kemerahan. Bila alergi rhinitis ini dibiarkan, kemungkinan akan berkembang menjadi penyakit kronis seperti asma.
Baca juga : Waspadai, Gonta Ganti Kosmetik Bisa Sebabkan Alergi
Selain itu, ada juga jenis alergi kulit seperti urtikaria atau yang sering disebut biduran, didu dan kaligata serta dermatitis atopic atau yang dikenal dengan eksim. Alergi urtikaria memiliki dua sifat yakni akut dan kronis. Alergi ini dikatakan akut apabila terjadi bentol pada kulit sepanjang hari. Alergi jenis ini biasanya disebabkan oleh makanan, obat, infeksi virus, sengatan serangga, hingga lateks.
[Source Image : disehat.com; Source Article : IK/Edisi 21/2015]
<i>Salin-rekat dari laman yang tertera pada artiker diatas.</i>
©2017 Jan 06 12:17 ✨
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Terimakasih untuk partisipasi dan kepercayaannya. Sumbang-saran, testimoni serta kontribusi positipnya segera ditampilkan..
Salam 🙏